Semiloka Penulisan Artikel Pada Jurnal Internasional – FE UNJ 2014

FE UNJ menyelenggarakan Semiloka Penulisan Artikel Pada Jurnal Internasional pada hari Rabu, 3 Desember 2014, jam 09.00-14.30. Sebagai Nara sumber dalam kegiatan ini adalah Bapak Erie Febrian, P.hD (Sekretaris Program S3 Manajemen Unpad, Bandung) sedangkan moderator yang memandu kegiatan adalah Bapak Agung W. Handaru, ST., MM (Dosen Prodi Manajemen FE UNJ) bertempat di Ruang Sidang Fakultas Ekonomi UNJ, Gedung R Kampus A, Jl. Rawamangun Muka Jakarta.

Kegiatan dibuka oleh Bapak Drs. Dedi Purwana, ES., M.Bus selaku Dekan FE UNJ. Dalam sambutannya, Dekan menyampaikan tujuan dari diselenggarakannya kegiatan semiloka, yaitu agar dosen mampu untuk menyusun artikel penelitian yang layak untuk dipublikasikan pada jurnal internasional.

Bagi perguruan tinggi, penelitian dosen selain menambah referensi pengetahuan, juga akan meningkatkan citra perguruan tinggi, mengingat fungsi perguruan tinggi sebagai sumber  pengembangan ilmu pengetahuan.  Indikator kualitas dari sebuah pendidikan tinggi antara lain diukur dari kuantitas dan kualitas penelitian yang dilakukan oleh dosen. Hal tersebut juga menjadi konsentrasi FE-UNJ dalam pengembangan kualitas Dosen.

semiloka inter semiloka inter 2