Kuliah Tamu Internasional Bersama Prof. Joseph Cherian dari National University of Singapore (NUS), Singapore

Senin, 8 Agustus 2016

Beberapa waktu yang lalu, pada tanggal 5 Agustus 2016, Program Studi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi bersama IFMA kembali mengadakan kuliah umum yang menghadirkan praktisi sekeligus akademisi Prof. Joseph Cherian (Professor di bidang Perbankan dari National University of Singapore (NUS) dengan topik “Portfolio Challenges: The Role Academic Modeling and Experimental Teaching and Learning). Kegiatan kuliah tamu dibuka oleh Ketua Program Studi S1 Manajemen Bapak Dr. Gatot Nazir Ahmad, M.Si dan dihadiri oleh para Dosen FE UNJ serta mahasiswa. Kedatangan pembicara dalam memberikan kuliah umum pada mahasiswa bertujuan untuk memberikan wawasan serta membagi pengalaman beliau di industry perbankan dan akademik pada dunia nyata kepada mahasiswa baru. Pada kuliah umum ini diharapkan mahasiswa memiliki wawasan kedepan tentang apa yang dapat dilakukan dengan ilmu yang telah diperoleh selama melaksanakan kuliah di Manajemen FE UNJ terutama dalam dunia perbankan. Diharapkan bentuk kuliah umum ini menjadi acuan dan motivasi bagi mahasiswa khususnya dan seluruh civitas akademika FE UNJ umumnya untuk dapat terus berkarya dan memahami bagaimana mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dengan dunia kerja terutama dalam bidang manajemen.

Tags: Kuliah Tamu, Internasional, S1 Manajemen FE UNJ

kuliah tamu mnj