Alumni Connect FE 2023 “Organization and Development/ HR /Riset”

Pada hari Sabtu, 23 Desember 2023, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta menyelenggarakan kegiatan pembelajaran melalui program Alumni Connect FE 2023 dengan tema “Organization and Development/ HR /Riset” yang berlangsung di Virtual Zoom Meetings. Pada kegiatan ini, dihadirkan Bapak Muhammad Fawaiq, M.Ec.Dev selaku dosen aktif FE UNJ, yang menjadi moderator kegiatan ini. Selain itu, dihadirkan juga Bapak Rifki Juniarto selaku Alumni Fakultas Ekonomi sebagai narasumber utama pada kegiatan pembelajaran ini.

Kegiatan ini diawali dengan peserta masuk ke dalam ruang zoom pukul 08.30 WIB. Selanjutnya dilakukan pembukaan kegiatan oleh MC, dan pembacaan doa. Pukul 08.40 WIB kegiatan dimulai dengan sesi penjelasan materi “Organization and Development/ HR /Riset” oleh narasumber. Pada materi tersebut disampaikan mengenai Basic of HR. Kegiatan dimulai dengan penjelasan cerita singkat dari perjalanan narasumber dalam berkarir agar para peserta dapat mempunyai gambaran sebelum dilakukan pemaparan materi. Setelah itu, narasumber menjelaskan memberikan pengetahuan mengenai frame career path, yang mana merupakan analisis terkait kebutuhan atau
analisis arah karir.

Kemudian menjelaskan mengenai Basic HR, bahwasannya ;

  1. Kita tidak bisa bekerja sendirian di dunia HR, meskipun HR dapat menangani GA, Trainer, Payroll.
  2. HR adalah untuk mencari orang orang yang tepat, The Right Man On The Right Place.

Narasumber juga menampilkan video singkat mengenai dunia HR. Narasumber pernah merasakan pembukuan HR masih dalam paper base karena originalitas. Namun karena adanya perkembangan sistem (Digitalisasi) sehingga berkembangnya sistem HR, tidak lagi memakai paper tetapi sudah menggunakan aplikasi yang mempermudah sistem pelaporan HR.

     

Narasumber juga menampilkan Video singkat mengenai syarat masuk kerja, yang mana cukup relate terutama bagi para peserta yang akan menghadapi dunia kerja saat ini, seperti kualifikasi mengenai kefasihan bahasa asing, usia, kesetiaan/loyalitas kepada perusahaan.

  1. Pada tahun 2015 survei di CareerBuilder menyatakan sebanyak 48% CEO mengatakan bahwa perusahaan mereka mengalami kerugian dikarenakan proses perekrutan karyawan yang tidak efisien.
  2. HR sendiri mengalami perubahan sistem atau teknis pekerjaan dari WFO menjadi perubahan baru yaitu WFH yang terjadi pada masa Covid-19. Perubahan sistem dari WFO menjadi WFA cukup berguna didunia sekarang.
  3. Dunia kerja sekarang bukan lagi soal kalian kerja dengan siapa, bukan lagi dengan sifat, namun perihal kompetensi. HR saat ini melihat dari kompetensi kerja nya.

Dalam sesi penjabaran materi oleh narasumber, terdapat sesi tanya jawab dengan peserta, Muhammad Ardiansyah, dengan pertanyaan sebagai berikut “Dalam sebuah karir ada kompetensi yang menjadi kualifikasi yang mana hrd memperhatikan hal tersebut  untuk kualifikasi bekerja, bagaimana cara kita yang ingin crossing karir, seperti lulusan pendidikan tetapi ingin berkarir di dunia hr, jadi apa langkah konkret yang harus dilakukan untuk meningkatkan komptensi yang diinginkan oleh HRD dalam bidang kerja tersebut?”

Setelah sesi penjabaran materi yang disertai sesi tanya jawab, dilakukan pemberian sertifikat untuk Bapak Rifki Juniarto selaku narasumber. Sebagai penutup kegiatan, dilakukan sesi dokumentasi dosen pengampu, narasumber, dan peserta secara bersamaan. Kegiatan Alumni Connect 23 Desember 2023 berakhir pada pukul 10.30 WIB.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *