Webinar ESSAY 2023

Kegiatan Webinar Essay (Effective Strategies and Ways of Communicating in the Digital Space) merupakan kegiatan penunjang Ujian Akhir Semester mahasiswa Program Studi D-4 Administrasi Perkantoran Digital 2023 untuk mata kuliah Digital Communication. Selain bertujuan untuk memenuhi nilai UAS, kegiatan ini juga diharapkan dapat membantu mahasiswa untuk dapat memahami keterampilan praktis dalam menggunakan alat dan platform digital untuk berkomunikasi secara efektif. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 15 Desember 2023 dan diampu oleh Bapak Adnan Kasofi, S.Pd., MBA dan Ibu Rizki Firdausi Rachmadania, SE., M.SM. webinar ini diikuti oleh 62 mahasiswa  Fakultas Ekonomi. Webinar kali ini mengundang seorang marketing specialist at frequency intelligent exhaust yakni Frenks Taless, MBA sebagai pembicara.


Webinar ini dimulai pada pukul 19.10 waktu Indonesia yang dibuka oleh MC yang dilanjutkan pembacaan doa. Setelah itu dilanjut menyanyikan lagu indonesia raya dan mars UNJ. Selanjutnya sambutan dari dosen pengampu digital communication yang diberikan oleh Bapak Adnan Kasofi, S.Pd., MBA lalu dilanjut sambutan oleh Koordinator Prodi D4 Administrasi Perkantoran Digital yakni Bapak Dr. Christian Wiradendi Wolor, SE., MM. Selanjutnya perkenalan pembicara yang dibawakan oleh moderator dan pemaparan materi dimulai pukul 19.25 sampai 20.05 WIB. Setelah pemaparan materi dilanjut sesi tanya jawab yang interaktif. Dimulai adhit yang bertanya mengenai alasan utama Mr. Frenks membuat website tersebut? Apakah ingin menyalurkan hobby atau ada hal lain? Alasan Mr Frenks membuat website tersebut ialah karena beliau adalah bagian dari tim pemasaran dan itu adalah tujuan dan strategi Mr. Frenks untuk membuat situs web yang berkinerja lebih baik bagi perusahaan.


Pertanyaan selanjutnya diberikan oleh stephanie selaku moderator yang bertanya apakah ada kelemahan atau kendala yang anda temui dalam pembuatan proyek anda dan apakah masalahmasalah ini sedang dalam proses penyelesaiannya? Mr Frenks menjawab bahwa dirinya beberapa kali sudah merasakan masalah-masalah seperti partner tidak dapat menyelesaikan semua janji proyek pengembang proyek atau hal-hal yang pada dasarnya mungkin terjadi dalam kehidupan pribadi mereka. Solusi dari Mr. Frenks dalam menyelesaikan permasalahan ini adalah harus bersikap selektif dalam memilih orang-orang yang berkolaborasi dengan kami. Karena nantinya Mr. Frenks akan lebih banyak diskusi dengan mereka untuk membicarakan proyek yang akan dilanjutkan.


Setelah sesi tanya jawab, Mr. Frenks Taless memberikan clossing statement dan sesi pemaparan materi telah selesai. Mr. Frenks diberikan sertifikat penghargaan sebagai pembicara oleh MC. Selanjutnya adalah sesi dokumentasi yang dilakukan oleh tim Humas, Publikasi, dan Dokumentasi. Setelah dokumentasi, Webinar Essay 2023 resmi selesai pada pukul 20.17 WIB.

 

Dokumentasi :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *