Lecture Exchange Program FE UNJ dan FPEB UPI Mata kuliah Akuntansi Sektor Publik

 

Pada Rabu,21 Desember 2022 pukul 13.00-15.30  di gedung R.A Kartini ruang 915 kampus A UNJ Rawamangun, dalam rangka mengimplementasikan Perjanjian Kerja Sama antara Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta dengan FPEB Universitas Pendidikan Indonesia, maka diadakan Lecture Exchange sekaligus pengabdian kepada masyarakat Program Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta dan FPEB Universitas Pendidikan Indonesia dengan mata kuliah Akuntansi Sektor Publik.

 

Pada kegiatan ini pembicaranya adalah Dosen dari FPEB Universitas Pendidikan Indonesia Ibu Dr. Aristanti Widyaningsih, M.Si dan di moderatori oleh Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta yaitu Bapak Muhammad Yusuf S.E., M.M. Narasumber menyampaiakan bahwa salah satu aspek tujuan dari akuntansi adalah memberikan informasi ukuran kinerja dari kegiatan yang ada di dalam organisasi. Informasi ukuran kinerja akan sangat berguna dalam pengambilan keputusan organisasi (termasuk di dalamnya adalah pemerintah daerah). Pengukuran kinerja adalah proses mencatat, mengukur pencapaian pelaksanaan kegiatan dan anggaran dalam arah pencapaian misi melalui hasil-hasil yang ditampilkan berupa produk, jasa, ataupun suatu proses pelayanan publik. Penyusunan Indikator kinerja dan pelaporan kinerja pemerintah diaerah diatur menggunakan PP 8 TAHUN 2006 tentang Laporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah.

 

Lampiran :

  1. Notulen Lecture Exchange Program FE UNJ dan FPEB UPI Mata kuliah Akuntansi Sektor Publik

 

Dokumentasi :

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *