PENTINGNYA MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN (MGMP) DALAM PENGEMBANGAN KURIKULUM MATA PELAJARAN EKONOMI SMA

Jakarta, 12 Februari 2024 – Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta (FE UNJ) menggelar acara International Studium Generale dengan tema “International Business and Cultural Branding: The Impact of Korean Wave on the ASEAN Economics”. Acara ini berlangsung di Gedung Ki Hajar Dewantara, lantai 9, dan dihadiri oleh hampir 300 peserta baik secara langsung maupun daring.

Acara dibuka dengan sambutan dari Dekan FE UNJ, Prof Usep Suhud, MSi, yang menyambut hangat para peserta dan mengapresiasi kehadiran mereka. Beliau juga menyampaikan pentingnya tema acara ini dalam konteks bisnis internasional dan branding budaya di era globalisasi saat ini.

Salah satu momen penting dalam acara ini adalah pertukaran cendera mata antara FE UNJ dengan Faculty of Business, Economics and Accountancy Universiti Malaysia Sabah (UMS), Malaysia. Pertukaran ini merupakan simbol kerjasama yang erat antara kedua institusi dalam mengembangkan pemahaman tentang bisnis internasional dan branding budaya.

Materi utama acara disampaikan oleh keynote speaker, Assoc. Prof. Dr. Azaze @ Azizi Abdul Adis dari UMS, Malaysia. Dalam presentasinya, beliau membahas secara mendalam tentang dampak Korean Wave atau Hallyu pada ekonomi ASEAN, khususnya dalam konteks branding budaya dan pengaruhnya terhadap industri kreatif di kawasan ASEAN.

Acara ini juga diikuti secara hybrid oleh mahasiswa KURIMANTARA FE UNJ dari berbagai universitas seluruh Indonesia. Partisipasi mereka dalam acara ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih luas tentang isu-isu terkini dalam bisnis internasional.

Dekan FE UNJ, Prof Usep Suhud, MSi, mengungkapkan kebanggaannya atas kesuksesan acara ini. Beliau menyatakan harapannya agar acara ini dapat menjadi inspirasi bagi para mahasiswa dan pemangku kepentingan lainnya dalam menghadapi tantangan bisnis global yang semakin kompleks.

“International Business and Cultural Branding: The Impact of Korean Wave on the ASEAN Economics” di FE UNJ ini diselenggarakan berkat kerja sama yang baik  antara Program Studi Magister Manajemen, Magister Akuntansi, dan Magister Ekonomi Fakultas Ekonomi Bersama Kantor Urusan Internasional FE UNJ. Kesuksesan kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan pemahaman tentang bisnis internasional dan branding budaya di ASEAN.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *