Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta mengikuti Malaysia – Indonesia International Collaboration on Economics, Management and Accounting (MIICEMA)

Kegiatan Malaysia – Indonesia International Collaboration on Economics, Management and Accounting (MIICEMA) dibuka pada hari selasa, 15 November 2022 oleh Assoc. Prof. Dr. Muhammad Hakimi Mohd Shafiai selaku Deputy Dean (Partnerships and Alumni). MIICEMA ini menghadirkan beberapa kampus yang ada di Indonesia untuk berkolaborasi dan bekerjasama dengan UKM Malaysia. MIICEMA sudah dibentuk dari tahun 2011, dan menjadi bagian implementasi dari kerjasama khususnya dalam Tridharma Perguruan Tinggi yakni Pengajaran, Pendidikan, dan Pengabdian Masyarakat. Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta diwakili oleh Wakil Dekan 3, Bapak Dr. Indra Pahala, M.Si dan Koordinator Program Studi D4 Administrasi Perkantoran Digital, Bapak Dr. Christian Wiradendi Wolor, SE., MM.

 

 

 

Kegiatan pertama dibuka dengan diskusi rancangan aktivitas yang bisa dilakukan bersama (kolaborasi bersama), matching grant, reviewer external, penguji sidang doctoral external. Selanjutnya pada kegiatan kedua yakni penekanan pada empat point dalam draft kerjasama MIICEMA yakni, Peran dan Kewajiban, Tujuan, Struktur Organisasi, Membership Fee and Funding.

 

 

Kegiatan ketiga dilanjutkan dengan perbincangan bersama Dekan Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM), Prof. Dr. Aini Aman untuk kemudian dilanjutkan dengan isi dari MOA (Memorandum of Agreement) yang akan diimplementasikan. Kemudian ditutup dengan kesimpulan dan dokumentasi.

 

Lampiran :

  1. Undangan Menghadiri Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta mengikuti Malaysia – Indonesia International Collaboration on Economics, Management and Accounting (MIICEMA).
  2. Surat Tugas MIICEMA.
  3. Powerpoint MIICEMA.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *